Pemerintahan

Kunjungi Peserta Ujian PPPK, Ini Kata Wali Kota Madiun

SANTOSO
  • Jumat, 24 November 2023 | 09:11
Wali Kota Madiun, Maidi saat berikan semangat kepada para peserta ujian PPPK. (istimewa)

Madiun, SEJAHTERA.COTes ujian pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) dengan formasi di pemerintahan Kota Madiun sudah dimulai sejak Rabu (22/11/2023) kemarin.

Baca Juga: Momen Hari Guru Nasional, Perajin Buket di Jombang Kebanjiran Pesanan

Dan hari ini Wali Kota Madiun Maidi mengunjungi para peserta guna memompa semangat dalam hadapi ujian pada Kamis (23/11/2023) di Asrama Haji Kota Madiun

"Sudah jauh hari sering saya sampaikan, agar belajar serta persiapkan diri, siapa tau nanti yang dipelajari akan keluar," ujarnya. 

Baca Juga: Pembahasan RAPBD 2024 Trenggalek Rampung, Infrastruktur hingga Pengentasan Kemiskinan Ekstrem Jadi Fokus

Ia juga menjelaskan tidak ada permainan dalam perekrutan PPPK. Siapapun yang lolos itu adalah murni. 

"Artinya, yang menjadikan dasar diterima atau tidaknya hanya dari hasil seleksi. Dimulai dari seleksi administrasi hingga seleksi kompetensi, maka dari itu peserta untuk berusaha semaksimal mungkin," ucapnya. 

Baca Juga: Harga Bahan Pokok Melambung, Pelaku UMKM di Jombang Kelimpungan

Orang nomor satu di Kota Pendekar tersebut juga mengungkapkan membuka pintu pelaporan jika ditemukan pelanggaran. Apalagi, yang terkait harus ada pembayaran tertentu agar bisa lolos seleksi.

" Wali kota menegaskan tidak seperti itu. Hal itu bisa dibuktikan dari gelaran seleksi yang sudah-sudah. Mereka yang diterima murni dari hasil seleksi," bebernya. 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya