Peristiwa

Diterjang Banjir, Jembatan Desa Putus Total

SEJAHTERA
  • Kamis, 10 November 2022 | 00:00
kondisi jembatan desa Kunti setelah putus total akibat diterjang banjir (sony/memo)

Ponorogo, sejahtera,co - Sebuah jembatan yang berada di Dusun Tlogo Desa Kunti Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo putus total setelah dihantam banjir pada Rabu (10/11/2022) malam.

Samsiono (48) warga setempat mengungkapkan, ambrolnya jembatan memiliki panjang 15 meter dan lebar 6 meter tersebut setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut sejak sore hari hingga menyebabkan terjadinya banjir. 

"Hujan deras sejak jam 4 sore hingga malam. Sedangkan ambrolnya jembatan sekitar jam 9 malam," ungkap Samsiono, saat diwawancarai Koran Memo, Kamis (10/11).

Samsiono menjelaskan, banjir yang menerjang juga membawa tumpukan sampah berupa rumpun bambu. Hal tersebutlah yang membuat aliran sungai tersumbat dan menyebabkan jembatan tersebut ambrol. 

"Gara-gara rumpun bambu yang ikut hanyut dan menyumbat aliran sungai, banjir juga meluap hingga ke jalan," bebernya.

Sementara itu warga lain, Karyono (52) mengatakan, jembatan tersebut merupakan penghubung antara Desa Crabak Kecamatan Slahung dan Desa Kunti Kecamatan Bungkal. 

Putusnya jembatan membuat warga harus memutar melewati jalan lain. "Terakhir direhab tahun 1983, setelah itu belum pernah direhab," ucapnya nya.

Sugeng Riyadi, perangkat Desa Kunti, juga menambahkan, selain putusnya jembatan juga berdampak pada pipa PDAM warga. Hal tersebut membuat ratusan warga Desa Kunti mengalami kesulitan air bersih.

"Sudah dilaporkan kepada pihak terkait, tapi masih belum ada tindak lanjut," tandasnya. (Koran Memo)

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya