Peristiwa

Izin Hunian Sementara Belum Beres, Bagaimana Nasib Warga Terdampak Tanah Retak

SANTOSO
  • Kamis, 18 Mei 2023 | 21:16
Ratusan pengungsi tanah gerak dusun Sumber desa Tumpuk masih bertahan di pengungsian (Koran Memo)

Ponorogo, SEJAHTERA.CO - Ratusan warga Dusun Sumber RT 01 RW 01, Desa Tumpuk, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo yang tengah mengungsi akibat terdampak tanah retak harus kembali bersabar.

Baca Juga: Tak Punya Museum, Penyimpanan Benda Purbakala Trenggalek Tersebar

Pasalnya rumah hunian sementara (huntara) yang dijanjikan hingga kini tak kunjung berdiri.

Apalagi mereka sudah tinggal di pengungsian hampir 5 bulan terakhir dengan segala keterbatasannya

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Ponorogo, Sapto Jatmiko mengakui dari 42 huntara yang rencananya dibangun di petak 149 Lunggur Mojo belum mengantongi izin dari sejumlah instansi. Seperti diketahui lokasi itu merupakan kawasan Perhutani.

“Jumlahnya 42 unit sesuai dengan jumlah KK. Belum, izinnya belum keluar,” ungkap Sapto kepada wartawan.

Baca Juga: Pascakecelakaan, Menunggu Pembangunan Jalur Keselamatan Klemuk

Sapto menyebut, Pemkab Ponorogo belum mengantongi izin dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) tentang penggunaan lahan.

Sejalan dengan itu itu, izin dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, juga belum diterima.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya