Peristiwa

Catat Tanggal dan Waktu Ini untuk Memastikan dan Mencari Arah Kiblat

SEJAHTERA
  • Senin, 10 Juli 2023 | 15:09
(s)

JAKARTA, SEJAHTERA.CO - Umat Islam di Indonesia bisa memanfaatkan momen pada tanggal 15 dan 16 Juli 2023 nanti untuk memastikan dan mencari arah kiblat.

Dikutip dari laman resmi Kemenag RI, pada tanggal tersebut posisi matahari tepat berada di atas Kakbah sehingga bisa dimanfaatkan untuk mencari arah kiblat.

Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Ditjen Bimas Islam) Kementerian Agama (Kemenag) telah mengeluarkan imbauan.

Baca Juga: Gas LPG 3 Kilogram Mahal dan Langka, Ini Kata Komisi VII DPR RI

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag RI, Adib menjelaskan bahwa pada tanggal 15 dan 16 Juli 2023 bertepatan dengan tanggal 26 dan 27 Zulhijah 1444 Hijriyah

Ia menjelaskan pada tanggal itu akan terjadi peristiwa dimana matahari melintas tepat di atas Kakbah atau disebut dengan Istiwa A’zam atau Rashdul Kiblat.

Dengan peristiwa itu, arah kiblat searah dengan matahari ditandai dengan bayang-bayang benda tegak lurus yang akan membelakangi arah kiblat.

Baca Juga: Puluhan Sekolah Batal Dilakukan Regrouping

“Peristiwa Istiwa A'zam atau Rashdul Kiblat akan terjadi pada hari Sabtu dan Ahad, tanggal 15 dan 16 Juli 2023 bertepatan dengan 26 dan 27 Zulhijah 1444 Hijriah pada pukul 16.27 WIB atau 17.27 WITA, matahari akan melintas tepat di atas Ka'bah," kata Adib, Senin (10/07/2023).

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya