Citizen Journalist

Cheirin Gema Valentine, Pelatih Sanggar Andhe-Andhe Lumut

SANTOSO
  • Selasa, 12 September 2023 | 07:14
Cheirin Gema Valentine pelatih tari muda siswi SMK Negeri I Kras. (bakti/memo)

 

Kediri, SEJAHTERA.COPenari bernama lengkap Cheirin Gema Valentine (16) ini tampak cantik dengan postur tubuh tingginya. Saat ini dia tercatat sebagai siswa kelas X SMK Negeri I Kras.

Baca Juga: Bupati Jombang Salurkan Bantuan Cadangan Beras Pemerintah pada 114 Ribu KPM

Cheirin pandai menari  sejak kelas III SD bergabung dengan Sanggar Andhe-Andhe Lumut, Kecamatan Kras. Seiring berjalannya waktu Cheirin yang juga berprestasi di bidang akademis, semakin rajin ikuti kegiatan tari di sekolah dan sanggar.

Dari keseriusannya dan berlatih menari Cheirin Gema Valentine sering ikuti kegiatan tari di setiap even akbar seni budaya yang digelar Pemkab Kediri. Beberapa kali juga menang di kejuaraan lomba tari tradisi di tingkat Kabupaten Kediri.

Baca Juga: Berprestasi, 18 Polisi Diapresiasi Kapolres Blitar Kotaa

“Saya bersyukur bisa menari dengan baik dan tampil di berbagai even di Pemkab Kediri. Saat ini terus aktif di sanggar dan dipercaya sebagai pelatih tari untuk adik-adik di sanggar Ande-Ande Lumut,” katanya.

Baca Juga: Ditolak Pendekar, Tugu Pencak Silat di Tulungagung Batal Dibongkar

Cheirin mengakui memang sibuk dengan kegiatan menarinya. Namun dengan seiring kesibukan melatih dan menari akan mengasah kepandaian dan keahlian menari. Ketika ditanya terkait belajarnya di SMK Negeri 1 Kras, Cheirin tetap bisa belajar dengan baik dan fokus. 

Baca Juga: Geng Motor Malang Bacok Lengan Pemuda, Ini Akibatnya..

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya