Kesehatan

Mengenal 5 Fakta Menarik Tentang Bayam Merah, Ternyata Baik untuk Kesehatan Jantung Lho…

Admin AMS
  • Rabu, 13 September 2023 | 07:00
Ilustrasi fakta menarik tentang bayam merah (pixabay)

SEJAHTERA.CO - Seperti diketahui, bayam merah adalah salah satu jenis sayuran yang memiliki banyak fakta menarik.

Seperti namanya, bayam merah memiliki warna merah yang mencolok dan memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Pada artikel ini akan kami sajikan beberapa fakta menarik tentang bayam merah yang perlu diketahui.

Tanpa banyak basa-basi, berikut ini beberapa fakta menarik tentang sayuran bayam merah yang perlu diketahui.

Baca Juga: Mereka Bilang Cinta Buta, Namun Kencan Butuh Irama! Inilah 5 Inspirasi Kencan Bertema Musik

1. Warna merah yang menarik
Bayam memiliki warna merah yang mencolok dan menarik perhatian. Warna merah ini disebabkan oleh kandungan pigmen alami yang dikenal sebagai betasetin.

Kandungan pigmen tersebut membuat sayuran ini menjadi lebih menarik secara visual dan memberikan nilai estetika yang tinggi pada hidangan.

2. Kaya akan antioksidan
Seperti sayuran hijau lainnya, bayam ini juga kaya akan antioksidan. Antioksidan membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang dapat menyebabkan kerusakan sel dan menyebabkan berbagai penyakit.

Kandungan antioksidan di dalamnya membantu menjaga kesehatan tubuh dan melawan penuaan dini.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya