Kriminal

Polisi Kantongi Identitas Komplotan Pembobol Konter Lintas Provinsi 

SEJAHTERA
  • Senin, 19 September 2022 | 00:00

Trenggalek, sejahtera.co - Polisi memburu tiga pelaku anggota kompoltan pembobol konter handphone KD Indah 2 di wilayah Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek.

Selain di Trenggalek, komplotan pembobol konter itu ditengarai telah beraksi di sejumlah kota di beberapa provinsi. 

“Saat ini petugas Satreskrim Polres Trenggalek masih melakukan pengejaran terhadap pelaku diduga tindak pidana pencurian dengan pemberatan. Petugas telah mengantongi identitas pelaku sebanyak tiga orang,” kata Kapolres Trenggalek, AKBP Alith Alarino di Mapolres Trenggalek.

Indikasi jumlah komplotan pelaku itu diketahui berdasarkan hasil pengembangan pasca mengamankan seorang penadah barang hasil curian dari komplotan tersebut.

Dari tangan seorang penadah yang diketahui adalah AR (23) warga Kabupaten Jepara Provinsi Jawa Tengah, petugas menyita puluhan handphone dengan berbagai merk diduga hasil barang curian dari komplotan itu.

“Dia mengaku telah membeli sebanyak 34 handphone dengan berbagai merk dari seseorang yang mempunyai akun facebook bernama Bos Muda yang dikenalnya melalui grup facebook lapak jual beli Jepara. Diduga akun itu milik salah satu pelaku sehingga barang bukti yang kami amankan dari AR itu diduga ada kaitannya dengan kejadian pencurian dengan pemberatan di wilayah hukum Polres Trenggalek,” imbuhnya.

Alith menjelaskan, selain menerima barang hasil curian dari wilayah hukum Polres Trenggalek, AR juga mengaku mendapat suplai barang hasil curian dari wilayah Kabupaten Blitar dan Kabupaten Kediri.

Ditengarai aksi itu juga dilakukan oleh komplotan spesialis pembobol konter handphone lintas provinsi itu.

Sebab saat hendak mengamankan AR, ditengarai komplotan pelaku juga beraksi melakukan pembobolan di wilayah Kabupaten Jepara.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya