Pemerintahan

Jalan Rusak Diperbaiki Secara Bertahap, Mas Ipin: Masyarakat Silakan Lapor ke Nomor Aduan

SANTOSO
  • Minggu, 5 Maret 2023 | 17:02
Mas Ipin saat meninjau perbaikan jalan rusak (angga/memo) (Koran Memo)

Trenggalek, SEJAHTERA.CO - Pemerintah Kabupaten Trenggalek melakukan perbaikan secara bertahap sejumlah ruas jalan yang mengalami kerusakan.

Masyarakat dipersilakan untuk mengadukan di nomor yang sediakan jika menjumpai infrastruktur jalan yang rusak.

Baca Juga: Pembangunan Ruang Ekspresi Alun-alun Kota Blitar Masih Tahap Penyusunan DED

“Kalau ada jalan berlubang tolong infokan, kita cicil sebisanya di nomor lapor 0822-3334-3800. Kita benahi sedikit-sedikit, semoga nanti infrastruktur di Trenggalek bisa lebih baik lagi,” kata Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin saat meninjau proses perbaikan jalan di Desa Gondang Kecamatan Tugu.

Selain di ruas jalan yang tengah dalam proses perbaikan itu, Mas Ipin menyebut seluruh infrastruktur jalan yang mengalami kerusakan nantinya bakal dilakukan perbaikan secara bertahap. Namun saat ini perbaikan di prioritaskan pada ruas jalan yang lalu lintasnya tinggi.

Baca Juga: Kalahkan Barito Putera, Persik Kediri Panjat Papan Klasemen

“Ini ditujukan untuk memastikan jalan tersebut layak serta memberikan kenyamanan pengguna jalan saat berkendara,” imbuhnya.

Selain prioritas pada ruas jalan dengan arus lalu lintas padat, pemerintah setempat juga mendahulukan perbaikan jalan yang banyak dan keluhkan masyarakat. Prioritas itu dilakukan untuk meminimalkan faktor kecelakaan lalu lintas.

Baca Juga: Janji Soroti Program RT Keren, Bakal Bentuk Pansus, DPRD Kota Blitar Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya