Pemerintahan

BPN Serahkan 40 Sertifikat Tanah Jalan, Ini Kata Pj Wali Kota Batu

SANTOSO
  • Rabu, 31 Januari 2024 | 08:26
Peyerahan sertifikat tanah jalan kepad Pemkot Batu. (Arief/memo)

 


Batu, SEJAHTERA.CO - Sebanyak 40 sertifikat tanah jalan dari Badan Pertanahan Nasional (BPN) diterimakan secara langsung pada Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai.

Baca Juga: PT RMI Blitar Gelar Cleaning Day, Target 1,1 Juta Ton Gula

Penyerahan dilakukan oleh Kepala Kantor Pertanahan, Kresna Fitriansyah di Ruang Kerja Wali Kota Batu, Selasa (30/01).

Pj. Wali Kota Batu didampingi Kepala BKAD, Eny Rachyuningsih, mengatakan bahwa penyerahan 40 sertifikat tersebut adalah merupakan aset milik pemkot berupa tanah jalan di wilayah Kota Batu.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Tokoh Agama di Kabupaten Jombang Serukan Damai

"Alhamdulillah, 40 sertifikat tanah jalan milik pemerintah Kota Batu telah diserahkan secara langsung oleh Bapak Kepala Kantor Pertanahan," kata Pj Walikota Batu Aries Agung Paewai , Selasa (30/01).

Menurut Aries dengan penyerahan ini dapat digunakan untuk memberikan terbaik untuk masyarakat sekaligus dalam rangka mewujudkan tertib administrasi pemerintah daerah.

Baca Juga: Maling Toko di Trenggalek Terekam CCTV Viral, Ambil Rokok Dua Karung, Pemilik Rugi Rp 20 Juta

"Saya menyampaikan terima kasih kepada Kantor Pertanahan Kota Batu (BPN) dan semua yang terlibat. Dengan penyerahan ini kami bisa memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat dengan pengelolaan jalan yang lebih baik, sekaligus sebagai salah satu wujud tertib administrasi dalam menyelamatkan aset negara," pungkasnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya