Peristiwa

Hujan Deras, Trenggalek Dikepung Banjir dan Tanah Longsor

SEJAHTERA
  • Senin, 3 Oktober 2022 | 00:00

Trenggalek, sejahtera.co - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Trenggalek akibat cuaca ekstrem menyebabkan terjadinya bencana alam banjir hingga tanah longsor. 

Sejumlah rumah dilaporkan mengalami kerusakan akibat tanah longsor. Selain itu beberapa rumah juga dilaporkan terendam banjir meskipun tidak berlangsung lama.

Banjir terjadi di beberapa titik wilayah di Desa Tasikmadu, Desa Prigi dan Desa Watuagung di Kecamatan Watulimo. Banjir genangan itu sempat masuk ke rumah warga hingga beberapa jam. Banjir itu disebabkan oleh air sungai yang meluap karena tidak mampu menampung debit air yang meningkat akibat curah hujan. 

“Kebetulan air laut sedang pasang sehingga air dari sungai tidak langsung bisa terbuang ke laut. Tadi berlangsung beberapa jam. Sempat masuk ke rumah warga, namun sekitar pukul 05.00 WIB sudah surut,” kata Kapolsek Watulimo, AKP Suyono, Senin (3/10). 

Banjir tersebut juga sempat menutup jalan menuju Pantai Karanggongso untuk sementara waktu. Sebab air hujan membawa material tanah di pembangunan jalur lintas selatan. 

Akses jalan itu sempat tertutup akibat material tersebut. Hingga akhirnya material dapat dibersihkan sekitar pukul 07.00 WIB menggunakan alat berat.

“Material berhasil dibersihkan sekitar pukul 07.00 WIB menggunakan alat berat yang ada di proyek pembangunan JLS. Jadi sudah normal kembali,” imbuhnya.

Selain banjir, bencana longsor juga terjadi di sejumlah titik. Merujuk laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Trenggalek, ada dua titik dilaporkan terjadi longsor. 

Pertama bencana longsor terjadi di Desa Depok Kecamatan Bendungan. Longsor itu menimpa dapur rumah warga hingga jebol. Sementara, di Desa Kertosono Kecamatan Panggul, longsor merusak bagian dinding rumah warga.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya