Peristiwa

Longsor di Trenggalek, Akses Penghubung Kecamatan Bendungan Lumpuh

SEJAHTERA
  • Rabu, 7 Desember 2022 | 00:00
Kondisi jalan yang tertutup material longsor di Trenggalek.(angga/memo)

Trenggalek, sejahtera.co - Bencana alam tanah longsor di Trenggalek terjadi di beberapa titik sepanjang Jalan Raya Trenggalek – Bendungan, tepatnya di kilometer (KM) 13, KM 16 dan KM 17.

Tanah longsor di Trenggalek kali ini mengakibatkan jalur penghubung antar kecamatan lumpuh total serta aliran listri putus akibat terdampak bencana.

Lokasi bencana tanah longsor di Trenggalek tepatnya di jalan Desa Suren Lor mengubungkan dengan Desa Dompyong di Kecamatan Bendungan.

Peristiwa itu disinyalir akibat hujan lebat disertai angin kencang yang mengguyur wilayah setempat sejak pukul 14.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

“Kemudian sekitar pukul 17.30 WIB terjadi tanah longsor,” kata Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Trenggalek, Tri Puspita Sari, Rabu (7/12).

Pipit menjelaskan, pasca peristiwa itu jalur penghubung ke Kecamatan Trenggalek itu untuk sementara waktu tidak dapat dilalui.

Pengguna jalan untuk sementara waktu dialihkan ke jalur alternatif lainnya, sembari menunggu proses evakuasi material longsor.

Pasca longsor, evakuasi material baru bisa dilakukan keesokan harinya karena kondisi medan yang tidak memungkinkan. Petugas telah memasang rambu-rambu tanda bahaya.

“Untuk jalan belum bisa dilewati, tapi ada alternatif lain. Info dari TRC bisa lewat Desa Depok. Akan tetapi pengguna jalan dihimbau untuk waspada sebab jalan sulit dilalui karena dulu juga pernah ambles,” imbuhnya.(ase)

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya