Wisata

Jadi Wisata Parkir, Ini Kata Pengunjung Alun-alun Kota Batu

SEJAHTERA
  • Minggu, 5 Maret 2023 | 06:56
Kawasan Alun-alun Kota Batu yang belum bisa maksimal dinikmati sebagai tempat wisata karena banyaknya kendaraan yang parkir.(Arief/memo) (sejahtera.co)

 

BATU, SEJAHTERA.CO - Alun-alun Kota Batu biasanya menjadi jujugan wisata para pengunjung yang menikmati liburan di daerah berjuluk Kota Wisata tersebut.

Namun sayangnya, nuansa wisata di Alun-alun Kota Batu tak lagi nyaman lantaran kawasan itu justru berubah layaknya area parkir yang penuh dengan kendaraan.

Kondisi itu mengakibatkan beberapa ruang di Alun-alun Kota Batu menjadi tidak nyaman karena tidak ada lagi ruang untuk sekedar bersantai atau jalan-jalan.

Baca Juga: Rawan Bencana Saat Musim Cuaca Ekstrem, Pemkab Kediri Siapkan Anggaran BTT Rp 24 Miliar

Hendra Wahyudi (38) warga Kota Surabaya yang hampir setiap libur selalu menyempatkan diri menikmati wisata bersama keluarga ke Kota Batu.

"Saat ini Alun-alun Kota Batu sebagai jujugan selalu tidak bisa kita nikmati dengan indah dan nyaman, karena banyak lalu lalang kendaraan dan penataan parkir yang semrawut," ujarnya, Sabtu (04/03/2023).

Menurutnya, arah penataan infrastruktur pendukung pariwisata di Alun-alun Kota Batu selama ini terkesan compang-camping.

Baca Juga: Punya Narkoba dan Psikotropika Pemuda Dibekuk

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya