Kriminal

Ekshumasi Jenazah Santri Gontor Ponorogo, Polisi Libatkan 2 Dokter Forensik

SEJAHTERA
  • Kamis, 8 September 2022 | 00:00

Ponorogo, sejahtera.co - Proses ekshumasi jenazah Albar Mahdi (17) santri Ponpes Darrusalam Gontor Ponorogo yang tewas setelah dianiaya teman santrinya, dijadwalkan dilakukan hari ini di Tempat Pemakaman Umum Sungai Selayur, Kecamatan Kalidoni, Palembang, bersama tim ahli Forensik Mabes Polda Sumatera Selatan

Kapolres Ponorogo AKBP Catur Cahyono Wibowo mengatakan bahwa proses ekshumasi tersebut akan melibatkan 2 dokter dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokes) Polda Sumsel dan 1 dokter dari rumah sakit umum, dibantu 6 staf untuk kegiatan autopsi tersebut.

"Autopsi dipimpin Kasatreskrim Polres Ponorogo, termasuk juga kehadiran dari orang tua serta pengacara dari korban almarhum," terang Catur, Kamis (8/9/2022)

Lebih lanjut, catur belum bisa memastikan kapan hasil dari autopsi jenazah korban bisa dikeluarkan. Sebab, dirinya juga tengah menunggu hasil dari tim autopsi Biddokes Sumsel

"Hasil menunggu, saya tidak bisa memastikan hasil dari Biddokes sumsel, jika sudah nanti kita sampaikan," bebernya

Disinggung soal pelaku, Catur menyebut bahwa saat ini mereka masih berstatus saksi. Pihaknya juga belum memeriksa dan meminta keterangan kepada terduga pelaku yang berjumlah dua orang, sebab saat ini dirinya tengah berfokus kepada pengumpulan barang bukti dan hasil autopsi. 

"Kita proses, pengen cepat, tim sudah kita gerakkan agar proses ini cepat selesai, jelas dan terang," tandas mantan Kapolres Kota Batu tersebut.(koranmemo.com)

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya