Olahraga

Lawan Barcelona-nya Indonesia, Persik Kediri Andalkan Kerja Keras

SANTOSO
  • Rabu, 8 Maret 2023 | 00:57
Pelatih Persik Kediri Divaldo Alves dan Pemain Persik Kediri Yusuf Meilana saat press conference sebelum pertandingan melawan Persib Bandung (Persik) (Koran Memo)

Kediri, SEJAHTERA.CO - Persik Kediri akan menghadapi klub papan atas pada pertandingan lanjutan putaran kedua Liga 1 Indonesia 2022/2023.

Baca Juga: Bawa 22 Pemain, Persik Kediri Berambisi Lanjutkan Tren Kemenangan

Tim berjuluk Macan Putih ini akan menghadapi Persib Bandung di Stadion Pakansari Bogor, Rabu (8/3).

“Kami tahu Persib Bandung itu seperti Barcelona di sini, tapi Kami mau kerja keras. Kami mau cari minimal 1 poin, kalau bisa 3 poin, Kami mau itu. Kami mau fight saja,” ujar Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, Selasa (7/3).

Baca Juga: Serahkan 10 SK CASN, Wali Kota BlitarHarap Segera Adaptasi

Dia menambahkan, pertandingan melawan Persib Bandung adalah pertandingan yang tidak mudah. Tidak hanya satu atau dua pemain saja yang diwaspadai, tapi secara tim. Karena komposisi pemain tim berjuluk Maung Bandung memiliki kualitas di atas Persik Kediri.

Adapun nama-nama Henhen Herdiana, Nick Kuipers, dan Marc Klok sering menjadi ancaman. Di lini depan, Persib punya David da Silva, Rezaldi Hehanusa yang baru bergabung, mereka biasa menguasai sektor kiri untuk membantu serangan.

Baca Juga: Produksi Padi Kota Malang Mencapai 15 Ribu Ton Pertahun

Luis Milla yang saat ini menjadi pelatih Persib Bandung juga menambah kualitas klub berjuluk Maung Bandung ini. Pelatih asal Spanyol yang sempat melatih Timnas Indonesia ini memiliki segudang pengalaman dan berbagai strategi yang mematikan untuk tim lawan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya