Pemerintahan

Ini Alasan Bupati Ponorogo belum Mengisi Jabatan Kepala Dinas yang Kosong

SEJAHTERA
  • Rabu, 3 Mei 2023 | 10:35
Bupati Ponorogo saat membacakan sumpah jabatan dalam mutasi yang digelar di Rumdin Pringgitan. (sejahtera)

 

PONOROGO, SEJAHTERA.CO - Mutasi terhadap puluhan pejabat mulai dari Eselon II hingga eselon IV di Pemkab Ponorogo menyisakan jabatan kepala dinas yang masih kosong.

Dilansir dari koranmemo.com, jabatan kepala dinas yang masih kosong di Pemkab Ponorogo diantaranya Disperdagkum, DPMD, Asisten 1 dan Kepala Dishub.

Baca Juga: Bupati Ponorogo Mutasi 61 Pejabat Eselon Dua hingga Empat

Bupati Ponorogo, Sugiri Suncoko mengaku akan melakukan lelang jabatan secepatnya untuk mengisi jabatan kepala dinas yang masih kosong di Pemkab Ponorogo.

"Ya kita lelang biar right man on the right place, sementara kita Plt. kan dulu sambil berproses," ungkap Sugiri Suncoko seperti dikutip dari koranmemo.com.

Baca Juga: Upacara Hardiknas, Ratusan Siswa di Kabupaten Ponorogo Kenakan Pakaian Adat

Diberitakan sebelumnya, Bupati Ponorogo Sugiri Suncoko telah melakukan mutasi terhadap puluhan pejabat eslon II higga IV di lingkup Pemkab Ponorogo.

Bupati menyebut perubahan posisi dan tugas mereka sudah melewati berbagai pertimbangan matang termasuk latar belakang pendidikan serta berbagai pertimbangan lain.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya