Kriminal

Ungkap Tiga Kasus Pencurian, Tujuh Polisi Diganjar Apresiasi 

SEJAHTERA
  • Senin, 27 Februari 2023 | 17:00
Kepala Seksi Humas Polres Blitar AKP Achmad Rochan ketika mendapatkan penghargaan dari kapolres. (aziz/memo)  (Koran Memo)

Blitar, SEJAHTERA.COPolres Blitar Kota memberikan penghargaan kepada 15 anggotanya. Para polisi itu mendapat apresiasi karena dinilai berprestasi dan berdedikasi terhadap tugas dan tanggungjawabnya. 

Penghargaan itu diberikan dalam apel pagi pemberian penghargaan yang diserahkan langsung oleh AKBP Argo Wiyono, Senin (27/2) di halaman Apel Mapolres Blitar Kota. Penghargaan itu sesuai dengan Surat Keputusan Kepala Kepolisian Resor Blitar Kota Nomor : KEP/11/II/2023.   

Mereka yang menerima penghargaan antara lain AKP Sunardi, AKP Achmad Rochan, AKP Agus Hendro Tri, Iptu Sumarno, Ipda Guruh Anajaya, Aipda Prasetyo Papare, Kompol Sunardi, Ipda Joni Iswanto, Aiptu Andik ,Aipda Dimas Dwi Nanda, Bripka Bambang Andik, Briptu Afif Tri Haptara, Briptu Edy Aldino, Ipda Bagus Prabowo, Bripda Indra Asyari Fahri. 

 Baca Juga: Tebing Setinggi Tujuh Meter Longsor, Timpa Rumah Warga

“Penghargaan ini merupakan reward kepada anggota Polres Blitar Kota yang berprestasi dan berdedikasi dalam menjalankan tugas serta tanggungjawabnya ini harus menjadi contoh untuk anggota lainya,” katanya. 

 Penghargaan diberikan kepada AKP Sunardi, AKP Achmad Rochan, AKP Agus Hendro Tri, Iptu Sumarno, Ipda Guruh Anajaya, Aipda Prasetyo Papare yakni atas prestasi dan dedikasinya yang tinggi dalam pengisian aplikasi "Siap Semeru" Polda Jatim. Sehingga masuk rangking 10 terbaik di Januari di masing masing-masing fungsinya di jajaran Polda Jatim. 

Sedangkan untuk Kompol Sunardi, Ipda Joni Iswanto, Aiptu Andik ,Aipda Dimas Dwi Nanda, Bripka Bambang Andik, Briptu Afif Tri Haptara, Briptu Edy Aldino diberikan penghargaan atas dedikasinya yang tinggi dalam keberhasilannya ungkap kasus 3 kejadian. 

Baca Juga: Wakul Kuncir, Wisata Kuliner yang Nyaman di Kaki Gunung Wilis Kabupaten Nganjuk  

Yaitu curanmor TKP Jalan Aryo Blitar, pencurian ponsel di TKP Jalan Kaliporong dan pencurian bor listrik atau trafo las TKP Jalan Randuagung Sukorejo. 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya