Kriminal

Amankan Operasi Ketupat Semeru 2023, Polres Batu Siapkan Ratusan Personel

SANTOSO
  • Selasa, 18 April 2023 | 21:42
Pelaksanaan apel persiapan Operasi Ketupat Semeru 2023.(Arief/memo) (koran memo)

 

 

Batu, SEJAHTERA.COSebanyak 630 personil gabungan melaksanakan pengamanan selama 14 hari kedepan dalam Operasi Ketupat Semeru 2023 Polres Batu.

Kegiatan itu ditandai dengan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Semeru 2023, di Alun-alun Kota Batu, Senin (17/4).

Baca Juga: Pasang Pengumuman, Pematang Sawah dan Tanggul Sungai Tak Boleh Ditanami Rumput Gajah

Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Semeru 2023 dengan tema ‘Mudik Aman Berkesan’ dipimpin oleh Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsudin, didampingi oleh Kajari Batu Agus Rujito SH MH, , dan Ketua DPRD Kota Batu Asmadi.

Dalam pelaksanaannya, apel gelar pasukan dilaksanakan pada pukul 07.30 WIB. Diawali dengan penyematan pita tanda dimulainya operasi kepada perwakilan personel Polisi Militer (PM), personel Satuan Lalu Lintas, dan Personel Dinas Perhubungan (Dishub).

Kapolres Batu, AKBP Oscar Syamsudin  menyampaikan, operasi Ketupat Semeru dilaksanakan selama 14 hari ke depan, terhitung sejak 17 April sampai 1 Mei 2023.

Baca Juga: Polres Trenggalek Musnahkan Puluhan Balon Udara dan Knalpot Brong

“Sejumlah 630 personel dilibatkan bersama dengan instansi terkait lainnya,” ujarnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya