Pemerintahan

Dindik Kota Blitar Imbau Pelajar Tidak Rayakan Valentine

SEJAHTERA
  • Senin, 13 Februari 2023 | 21:01
Kepala Dindik Kota Blitar, Samsul Hadi (Koran Memo)

Blitar, SEJAHTERA.CO - Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Blitar membuat imbauan untuk seluruh siswa atau pelajar agar tidak merayakan Valentine Day, Selasa (14/2).

Sebagai gantinya, dinas menyarankan dengan menggaungkan 14 Februari sebagai hari cinta tanah air dengan menonton drama kolosal alias drakol pemberontakan tentara PETA. 

Baca Juga : GMCB Peduli Lingkungan Gelar Aksi Bersih dan Tanam Rempah

Larangan merayakan Valentine Day itu diakui Kepala Dindik Kota Blitar, Samsul Hadi.

Dia mengakui larangan itu sudah diwujudkan dengan menerbitkan surat imbauan yang ditujukan ke sejumlah sekolah di bawah naungan dindik.

Harapannya sekolah meneruskan ke siswa melarang merayakan perayaan Valentine Day karena identik dengan budaya asing.

Baca Juga :Penguatan Sinergi Polisional, Polresta Malang Kota Gelar Upacara Sinergisitas TNI-Polri

“Iya suratnya sudah disampaikan dan dikirimkan ke sekolah-sekolah.  Intinya agar sekolah mengimbau kepada anak didik tidak merayakan Valentine Day,” katanya, Senin (13/2).

Samsul Hadi mengatakan pihaknya meminta kepada sekolah agar meneruskan ke orangtua atau wali murid.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya