Pemerintahan

Penyedia Jasa Tak Sanggup, Rehabilitasi IPLT Tulungagung Molor

SANTOSO
  • Kamis, 21 September 2023 | 22:09
Kondisi IPLT di Tulungagung yang mangkrak beberapa tahun lantaran operasionalmya ditolak oleh warga. (Isal/memo)

Tulungagung, SEJAHTERA.CO - Proses rehabilitasi Instalasi Pengelolaan Lumpur Tinja (IPLT) di Tulungagung sempat molor lantaran penyedia jasa yang tidak mampu memenuhi permintaan.

Baca Juga: Hindari Penyeberang, Truk Sasak Motor di Blitar, 1 Tewas

Namun, dipastikan akhir bulan September 2023, IPLT Tulungagung bisa segera direhabilitasi.

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Tulungagung, Anang Prastitianto mengatakan, sudah mengajukan lelang untuk rehabilitasi IPLT sejak awal tahun 2023 dan sudah ada beberapa tawaran yang masuk. 

Baca Juga: Tiga Hari Bersama Jasad Ibu, Penyandang Disabilitas di Kediri Meninggal  

Hanya saja, beberapa penyedia jasa tersebut memilih tidak mengambil proyek rehabilitasi IPTL karena tidak bisa memenuhi permintaan sesuai spesifikasi dari rehabilitasi yang akan dilakukan.

Hal ini membuat pengerjaan rehabilitasi IPTL Tulungagung tersebut terpaksa molor sampai dengan bulan September 2023. 

Baca Juga: Hutan Seluas Tiga hektare di Semen Terbakar

“Benar jadi memang pengerjaan rehabilitasi IPTL molor karena penyedianya sendiri banyak yang tidak bisa,” kata Anang Prastitianto, Kamis (21/9).

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya