Peristiwa

Tiga Kecamatan di Ponorogo Terendam Banjir

SEJAHTERA
  • Rabu, 15 Februari 2023 | 20:15
Kondisi MIN 6 Ponorogo yang terendam banjir, sehingga aktivitas KBM diliburkan. (Koran Memo)

Ponorogo, SEJAHTERA.CO - Hujan deras mengguyur Kabupaten Ponorogo sejak Selasa (14/2) sore hingga Rabu (15/2) dini hari.

Kondisi itu mengakibatkan banjir terjadi di beberapa titik dengan ketinggian air bervariasi hinga 60 centimeter.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ponorogo, Henry Indrawardana mengatakan, banjir terjadi di tiga kecamatan.

Yakni Kecamatan Sukorejo, Kauman dan Kecamatan Ponorogo serta merendam gedung madrasah.

Baca Juga :Pengendara Diminta Cari Jalur Alternatif Lain

"Merata seluruh Ponorogo ditambah bagian Bulukerto dan Purwantoro Wonogiri hujan deras, air dari barat mengalir ke Ponorogo," ungkap Henry saat diwawancarai koranmemo.com, Rabu (15/2).

Henry mengatakan total ada 15 titik lokasi banjir dari ketiga kecamatan tersebut.

Namun, yang terdampak paling parah yakni di Kelurahan Paju, bahkan air masuk hingga ke dalam rumah warga.

Baca Juga :Longsor Landa Sejumlah Desa, Beberapa Rumah Warga Rusak

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya